Siapa yang gak kenal KAI
dan D.O dari EXO. Yes, EXO. Nama EXO pasti tidak asing di telinga para Kpop
lovers (pecinta Korea Pop). EXO adalah Korea boy band yang aktif dari tahun
2012 dengan jumlah 6 personel untuk EXO-K. KAI dan D.O adalah dua idol favorit
personilku dari EXO-K. Keduanya memiliki karakter yang berbeda, KAI lebih
maskulin dan D.O kebalikan dari KAI, memiliki wajah yang lebi baby face alias
imut.
Tentang KAI
KAI adalah nama
panggung dari Kim Jong-in, kelahiran 14 Januari 1994. KAI adalah idol, personel
kedua yang menandatangani perjanjian dengan SM Entertainment, salah satu agensi
terbesar di Korea. KAI bergabung setelah berhasil memenangkan SM Youth Best
Contest 10 di tahun 2007, di saat umur KAI masih 13 tahun. Sebuah awal karir
yang hebat di usianya yang tergolong sangat muda sebagai idol .
KAI bergabung dalam EXO sebagai main dancer, singer dan rapper. KAI sudah melakukan seni tari atau dance sejak usia 8 tahun dan berlatih di jenis jazz serta ballet. Setelah bergabung dengan SM Entertainment, KAI semakin banyak menguasai jenis tari seperti hip hop, poppin, dan locking. Visual dancenya semakin kuat ketika maju dengan dancenya di Love Shot, lagu EXO. Kesan seksi namun maskulin dari dance KAI sangat menonjol dan membuat para fans wanita berdegup kencang. Pasti banyak yang setuju nih denganku, pantas saja KAI dijuluki dancing machine. Auto senandung (Na nanana nananana, Na nanana nananana, ,Na nanana nananana, Oh oh oh oh oh, It's the love shot).
Gaya berpakaian (fashion) KAI juga sangat menarik perhatian bahkan KAI didaulat sebagai global ambassador dunia oleh brand ternama label Gucci di tahun 2019. KAI menjadi idol Korea pertama yang berkolaborasi resmi dengan brand asal Perancis ini. Makin cinta pas tahu KAI masuk dalam jajaran 'The 25 Most Stylish Musicians Now' versi Majalah The Rolling Stone, KAI menduduki peringkat 24 lho.
EXO semenjak pandemi
fokus kepada aktifitas solo masing-masing personelnya sembari menanti comeback.
KAI salah satu yang berhasil solo dengan debut solonya bertajuk ‘Mmmh’ dengan
jumlah penonton sebanyak 50 juta setelah 2 bulan rilis dan prestasi sebagai
music video yang paling banyak dikomentari dalam kurun waktu 24 jam. Selain itu
juga album solo KAI menempati puncak ‘Top Album i-Tunes’ di 50 negara. Daebak!!
KAI & Variety Show
KAI termasuk dalam jajaran idol yang multitalenta juga. KAI menunjukkan kemampuan aktingnya dalam lima drama Korea dan satu drama Jepang. Gimana gak makin sarangheo. KAI juga sempat tampil dalam beberapa variety show Korea. Dari variety show kita bisa melihat karakter asli KAI yang sangat penyayang terhadap keluarganya dan sangat rapi dalam mengurus tempat tinggalnya. Daya tarik KAI itulah yang membuatku semakin nomu nomu cua, sangat ingin bertemu secara langsung dengannya.
Ternyata ada variety show terbaru tentang KAI lho yorobun dari IndiHome dan CXO Media, yaitu KAI’s Bucket List yang merupakan project series dengan tema bucket list atau daftar keinginan KAI sejak menjadi trainee hingga menjadi seorang idol ternama. Variety show KAI’s Bucket List sudah tayang dari tanggal 19 Februari 2022 hingga 9 April 2022 menurut jadwalnya setiap hari Sabtu dan Minggu. Tayang eksklusif live streaming lho ini di channel Youtube IndiHome dengan durasi 20 menit setiap episodenya.
Setiap episode KAI’s
Bucket List ini memiliki tema utama dengan total 5 episode yaitu Road, Dear
My Friend, Ballader, KAI, It’s KAI Time, dan Thank U. Seorang diri KAI
melakukan healing di dalam variety show ini dengan mengenang kembali masa-masa
awal karirnya. KAI memanfaatkan masa liburnya dari kesibukannya sebagai idol
dan menikmati keindahan alam bersama dua teman dekatnya yaitu Timoteo dan Kwon
Ho.
Melalui variety show ini para fans boleh bersuka ria karena terdapat episode spesial untuk fans dan momen penuh syukur KAI mengucap terima kasih kepada teman, kerabat serta semua yang telah mendukung karirnya hingga saat ini. Semakin seru dengan adanya Dance Like KAI Challenge dan KAI’s Quiz Giveaway yang berhadiah album terbaru KAI. Siapin internet cepat, wifi cepat dari Indihome agar tidak ketinggalan setiap episodenya. Selagi belum bisa ketemu langsung sama KAI kan kita masih bisa terus lihat aktifitas KAI melalui KAI’s Bucket List.
Pantengin bareng kuy setiap variety show yang ada KAI. Biar makin
tahu karakter KAI seperti apa dan bersiap diri jika ada kesempatan bertemu
dengan KAI kelak. Yekan, biar ada obrolan kalau tahu KAI kek gimana. Uhuy.
Salah satu kesamaan KAI denganku adalah sama-sama merasakan banyak bersyukur
atas semua yang sudah didapatkan, bersyukur didekatkan dengan orang-orang
sekitar yang mendukung bakat kita, dan juga sama-sama suka anak-anak. -RGP-
Sama mba, aq juga jatuh cinta liat Kai ngedance di MV Love shot itu sexy abis hehe :D
ReplyDeleteTerima kasih, Kak.. Aku yg awam ttg idol Korea ini jadi tahu ttg KAI yg betul2 keren ini! Pantas saha buanyaaak yg ter-KAI-KAI yaa..hehe..
ReplyDeleteKAI tuh cool juga fashionable banget
ReplyDeleteKalau liat dia nge-dance wuih keren
Ini sih asyik banget bisa liat activity KAI di YouTube IndiHome kabar baik buat para EXO-L apalagi yg mengidolakan KAI
Wah... Fans berat KAI nih sepertinya.xixixi.. aku kok ga begitu paham sama EXo ya.wkwkwk.tp klo Super Junior aku ngerti
ReplyDeleteBakat KAI udah kelihatan dari kecil ya. Makanya dia mantap dengan karirnya, apalagi menginspirasi kita juga biar mandiri dan produktif
ReplyDeleteGak boleh dilewatkan banget acara KAI's Bucket List ini..
ReplyDeleteAgar semakin menghayati dalam fangirling mas Jongin.
Kerjasamanya doonk sama internet cepat IndiHome, jadi klop banget. Pas nonton, no buffering.
Hiii pengen ketemu juga aku mbak, sayangnya hanya mimpi ngga sih kalau ketemu langsung.
ReplyDeleteKalau aku awalnya nonton drama Korea Choco Bank terus akhirnya aku nonton KAI's Bucket List. Btw, salam kenal ya, kak.
ReplyDeleteJujur aku kurang paham sama variety show satu ini. Biasanya cm lihat orang-orang pada suka running man aja
ReplyDeleteWaduh jadul bener ya hahahahaha
wah KAI emang kpop dancer yang paling keren sih kalo menurut aku, kepribadiannya juga asik kalo dilihat dari berbagai variety show. jadi pengen nonton KAI’s Bucket List nihhh....
ReplyDeleteYuhuuuuu KAI - Exo ..Yang tahu sie dia kece banget dance nya dan mantan nya crytal , jadi penasaran liat variety show dia yang selanjutnya , note, cusss nonton deh pasti
ReplyDeleteBukan penggemar kpop sih, tapi ponakan2 ku yg ngefans bgt. Aq minta ah mereka buat baca artikel ini, pasti suka deh
ReplyDeleteSuka sama artikel ini, jadi lebih tau tentang Kai. Terima kasih kak
ReplyDeleteKai visual nya ga main2 euyyyy keren banget terimakasih infonya
ReplyDeleteKAI one of korean kpop idol having multi talented...
ReplyDeleteWith his exotic dark skin n face...really attractive in every picture he did..
I really wanna watch his drama later...
I like KAI...when he got dancing...he sometimes makes DIFFERENT HIT...
Gumapta for this article...
Saranghae
💜💜💜
Waah mba ini SM stan ya? , kalo dulu saya suka SNSD, sekarang jyp Stan saya
ReplyDeleteKerennn. 😍😍😍
ReplyDeleteKai 😎👍
ReplyDeleteKeren 😍
ReplyDeleteNice 👍😊
ReplyDelete